Manajemen Keuangan


Hallo apa kabar kalian semua? Kali ini saya akan membahas tentang Manajemen Keuangan. Manajemen Keuangan sangat penting lho dalam berbisnis. Bisnis tidak akan berjalan dan berfungsi kalau tidak adanya pengaturan dana yang tepat. Untuk lebih lagi memahami manajemen keuangan, kalian bisa simak pembahasan dibawah ini ya! Enjoy!!!
  • Definisi Manajemen Keuangan
  • Sumber Dana
  • Penggunaan Dana
  • Alirana Dana (Cashflow) 

Apa itu Manajemen Keuangan?
Manajemen keuangan adalah kegiatan merencanakan, mengatur, mengarahkan, dan mengawasi aktivitas finansial seperti pengadaan dan pemanfaatan dana perusahaan. Manajemen keuangan juga berarti menerapkan prinsip manajemen umum terhadap sumber daya keuangan perusahaan.
Manajemen ini juga merupakan segala aktivitas yang berhubungan dengan cara agar bisa mendapatkan modal kerja, menggunakan, mengalokasikan, mengelola aset perusahaan agar bisa mencapai tujuannya.
Artinya, ada kepentingan untuk menciptakan serta menjaga nilai ekonomis suatu perusahan. Semua ini pun akhirnya bermuara pada penciptaan kesejahteraan para pemilik usaha dan pegawainya.
Manajemen keuangan memiliki beberapa lingkup, yakni:
1.   Keputusan investasi, yang mencakup investasi pada aset tetap dan investasi pada aset lancar yang disebut keputusan modal kerja.
2.     Keputusan finansial, ini berhubungan dengan peningkatan keuangan dari berbagai sumber, tergantung pada keputusan mengenai jenis sumber pendanaannya, periode pembiayaan, biaya, dan imbal hasil.
3.  Keputusan dividen, seorang manajer keuangan harus bisa mengambil keputusan yang berkaitan dengan distribusi laba bersih kepada dua bagian, yakni kepada pemegang saham dan retained profit atau laba yang ditahan.


 
Sumber Dana
Agar suatu perusahaan dapat menjalankan kegiatan perekonomian secara lancar, maka manajer keuangan harus dapat berfikir keras untuk mencari dari mana sumber dana perusahaan didapat. Sebab aktivitas perusahaan mutlak harus ditopang oleh dana yang mencukupi. Sumber dana  perusahaan secara umum dapat dikelompokkan menjadi sumber dana jangka pendek, sumber dana jangka menengah, dan sumber dana jangka panjang.
1.    Sumber Dana Jangka Pendek
Sumber dana perusahaan jangka pendek itu biasanya akan digunakan oleh perusahaan untuk modal kerja. Nah, dana yang tergolong dalam kelompok jangka pendek ini harus dikembalikan dalam jangka waktu satu tahun atau satu periode akuntansi. Sumber dana jangka pendek bisa kita perooleh dari pinjaman bank jangka pendek, pendanaan persediaanm dan kredit perdagangan. Dana jangka pendek bisa dikelompokkan menjadi dua tipe, yaitu (1) pendanaan spontan, dan (2) pendanaan tidak spontan. Pendanaan spontan adalah sumber dana yang ikut berubah apabila aktivitas perusahaan berubah. Sedangkan pendanaan tidak spontan mengharuskan  perusahaan untuk melakukan negosiasi untuk menambah atau mengurangi dana yang dipergunakan oleh perusahaan.

2.   Sumber Dana Jangka Menengah
     Salah satu bentuk pendanaan jngka menengah yang saat ini banyak dimanfaatkan di Indonesia adalah sewa guna (leasing). Leasing merupakan suatu cara untuk menggunakan suatu aktiva tanpa harus membeli aktiva tersebut. Karena itu leasing merupakan suatu bentuk  persewaan dengan jangka waktu tertentu. Secara formal kepemilikan akan aktiva tersebut  berada pada pihak yang menyewakan (lessor), tetapi pemanfaatan ekonominya dilakukan oleh pihak yang menyewa (lessee). Selain leasing, beberapa bentuk pendanaan jangka menengah (satu sampai kurang dari 5 tahun), juga mungkin dijumpai. Salah satu bentuknya adalah aquipment financing.


3.    Sumber Dana Jangka Panjang
  Ada banyak jenis dari instrument utang jangka panjang yang lazim digunakan: pinjaman  berjangka (term loans), obligasi, hipotek, wesel bayar / promes dengan jaminan dan tanpa  jaminan, surat utang yang diperjualbelikan ( nonmarketable debt), dan sebagainya.


Penggunaan Dana
Aktivitas penggunaan dana itu merupakan aktivitas untuk menginvestasikan dana pada berbagai aset/aktiva. Jadi selanjutnya kita perlu menganalisis sumber dan penggunaan dana dalam bisnis. Langkah pertama dalam analisis sumber dan penggunaan dana adalah laporan perubahan yang disusun atas dasar dua neraca atau dua waktu. Laporan ini menggambarkan perubahan dari masing-masing elemen tersebut yang mencerinkan adanya sumber atau penggunaan dana. Pada umumnya, rasio keuangan yang dihitung bisa dikelompokan menjadi enam, yaitu:
1.     Rasio Likuiditas, rasio ini untuk mengukur kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban finansial jangka pendek.
2.    Rasio Leverage, rasio ini digunakan untuk mengukur seberapa banyak dana yang di supply oleh pemilik perusahaan dalam proporsinya dengan dana yang diperoleh dari kreditor perusahaan.
3.   Rasio Aktivitas, rasio ini digunakan untuk mengukur efektivitas manajemen dalam menggunakan sumber dayanya.
4.     Rasio Profitabilitas, rasio ini digunakan untuk mengukur efektivitas manajemen yang  dilihat dari laba yang dihasilkan terhadap pernjualan dan investasi perusahaan.
5.    Rasio Pertumbuhan, rasio ini digunakan untuk mengukur seberapa baik perusahaan mempertahankan posisi ekonominya pertumbuhan ekonomi dan industri.
6.    Rasio Penilaian, rasio ini merupakan ukuran prestasi perusahaan yang paling lengkap oleh karena itu rasio tersebut mencerminkan kombinasi pengaruh dari rasio risiko dengan rasio hasil pengembalian.




Aliran Dana (Cashflow)
Perencanaan aliran dana yang baik akan membawa perusahaan dalam kondisi yang sehat. Aliran dana yang terjadi di perusahaan ini merupakan aliran keluar masuknya dana (kas) yang ada di perusahaan. Usaha untuk memperoleh dana berkaitan dengan aliran kas yang masuk (cash inflow) sebagai sumber dana, sedangkan aliran kas keluar (cash outflow) berkaitan dengan kegiatan penggunaan dana aliran atau arus dana yang ada di perusahaan harus dikelola secara profesional untuk menjaga likuiditas perusahaan.

Aliran dana masuk (sumber dana) dan aliran dana keluar (penggunaan dana) di perusahaan dapat dibedakan dalam dua pengertian, yaitu dana dalam pengertian kas dan dana dalam pengertian modal kerja. Pembedaan kedua pengertian ini kita gunakan untuk membedakan analisis laporan sumber dan penggunaan dana (statement of sources and uses of funds) secara lebih rinci sehingga memiliki manfaat analisis yang baik.

Itulah keempat topik di atas dapat berguna dan kamu pahami, ya. Manajemen keuangan yang baik dan tepat akan membawa bisnis kita terus maju dan berhasil. Semoga kalian menyukai blog saya dan bermanfaat buat kalian semua, sampai jumpa diminggu depan see you^^


     






Komentar